Monday, November 10, 2008

Sate Kambing TGP Maknyus.......

Wisata Kuliner di Blitar ala Waimana Blog 3

Ketika penulis dan suami ingin menikmati sate kambing yang maknyus di Denpasar kami harus merogoh kantong lebih dalam. Bisa kami membelinya tetapi akan over budget untuk ART kami, dan pilihan terakhir kami sate yang ada di pasar Kreneng, cukup Rp.7000,- penulis bisa mendapatkan 10 tusuk sate kambing. Selesai menikmati bakso Gangsar yang ada di jalan TGP- Blitar, mata penulis langsung hijau ketika melihat tulisan “ Sate Kambing “ yang nota bene tempatnya berselang satu kios drai bakso Gangsar. Aroma daging kambing yang dibakar diatas bara arang membuat perut penulis keroncongan dan menelan ludah. Sedikit merayu suami, akhirnya kami mampir juga ke warung sate tersebut, dan benar aroma yang saya cium tadi tidak bohong, sate kambingnya laker abis, cuakep…..

Sauce kacangnya standart, sama pada umumnya, tetapi daging yang digunakan adalah daging kambing muda, pada gigitan pertama penikmat kuliner akan merasakan lembutnya si daging, serat yang halus dengan kematangan medium sungguh maknyus…….dilidah. Selain itu tidak ada aroma prengus kambing, harganyapun tak membuat ART penikmat kuliner kecolongan, hanya Rp. 9000,- per 10 tusuk sate kambing, Rp. 2000,- sepiring nasi putih, Rp. 1500,- untuk es tehnya dan Rp. 500,- jatahnya tukang parker. Sebagai rekomendasi bagi penikmat kuliner sate kambing dijalan TGP-Blitar wajib dicoba jika berkunjung ke Blitar.

No comments:

Post a Comment